• Tuesday, June 08, 2021

     NGOPI 2.0: I CAN’T BUT WE CAN

            Ngobrol Perkara HIMASAKI (NGOPI) telah berhasil dilaksanakan pada tanggal 5 Juni 2021 di Sans Co. Cafe, Dago Atas Bandung dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. NGOPI kali ini bernama NGOPI 2.0: I CAN’T BUT WE CAN, adapun tema yang diusung ialah “Give The Appreciation to Take The Experience”. Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus HIMASAKI periode 2020-2021 dan demisioner HIMASAKI periode 2019-2020, acara ini dijadikan sebagai ajang silaturahmi dan sharing pengalaman antara pengurus dan demisioner. 

            Kegiatan ini terbagi menjadi dua sesi, pada sesi pertama dipandu oleh seorang MC yang bernama Eka Febrianti. Pada sesi ini, pengurus HIMASAKI 2020-2021 memberi apresiasi sebesar-besarnya kepada demisioner secara simbolis melalui pemberian sertifikat kepengurusan yang diwakili oleh saudara Ravli Maulana Yusuf selaku Ketua Umum HIMASAKI 2019-2020, saudari Rizki Amelia selaku Bendahara Umum 2019-2020, saudari Eva Asadah selaku Kepala Departemen Organisasi 2019-2020, dan saudara Taupik Hidayat selaku Kepala Departemen Minat dan Bakat 2019-2020.

     

            Pada sesi kedua, acara dipandu oleh Yusri Fauzan dan Diana Alfarizqi selaku MC. Pada sesi ini pengurus dan demisioner saling berbagi cerita dan pengalaman saat menjalani kepengurusan di HIMASAKI. Para demisioner pun berpesan bahwa dalam suatu kepengurusan pasti kita akan merasa lelah, akan tetapi kelelahan itu bukan menjadi alasan untuk  berhenti melangkah, ingatlah komitmen dan semangat yang menggebu-gebu ketika awal bergabung dalam kepengurusan, dan tuntaskan tanggung jawab sebagai seorang pengurus organisasi.

     

            Dipenghujung acara, komunitas stereo kimia menampilkan beberapa lagu untuk menghibur peserta yang hadir. Kegiatan NGOPI ini ditutup dengan sesi dokumentasi bersama.

     



     

     



  • Copyright © - HIMASAKI UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG
    Design by INFOKOM 2023